Ardi Harjanto, Owner dari Usaha Mie Kepang Jayakarta yang merupakan bisnis di bidang kuliner. Sebelumnya beliau adalah seorang professional kerja di hotel dan kapal pesiar. Jadi memang background atau latar belakang beliau itu seorang chef. Dan memiliki passion di dunia kuliner.
Berikut ini percakapan singkat tim kami BisnisKuliner.ID mengawali sesi interview bersama Pak Ardhi tentang bagaimana beliau mengawali/merintis usahanya:
Bagaimana awal memulai usaha ini?
Sebelumnya saya sebagai seorang professional kerja di hotel dan kapal pesiar. Jadi memang background atau latar belakang saya itu seorang chef. Dan memiliki passion di dunia kuliner, karena itu saya sekarang membuka usaha dibidang kuliner.
Saya memulai karir di dunia perhotelan itu di tahun 1999. Kemudian pada tahun 2000 saya ada kesempatan di Disney Crushlane, dari Disney Company di Amerika sana kurang lebih 5 tahun. Kemudian saya coba lagi di perusahaan lain di Eropa seperti di Madrid, di Palman Ture, maupun di Inggris.
Kemudian pada tahun 2007, saya coba bekerja di Indonesia. Saya bekerja di hotel, yakni di Bali maupun di Yogyakarta. Jadi selama saya bekerja kurang lebih 12 tahun, saya lebih banyak bekerja di luar negeri, yaitu di Eropa dan Amerika.
Tapi sekian lamanya saya meninggalkan keluarga, terasa ingin mempunyai usaha sendiri yang bisa juga untuk berkumpul bersama istri dan anak saya. Jadi saya menjalankan usahai ini karena saya memang punya passion dan punya bakat di bidang kuliner dan terjun di bidang kuliner ini.
Alasan memilih menekuni usaha ini?
Pertama, saya menjalankan memang di bidang makan dan kuliner, awalnya saya membuka rumah makan seperti nasi campur, kemudian gagal lagi saya membuka bubur ayam khas Jakarta. Saya berasal dari Jakarta, maka saya cenderung ingin membuka makanan khas dari Jakarta. Namun tidak jalan juga, saya buka lagi nasi uduk khas Betawi: tidak jalan juga. Sampai akhirnya ketemu polanya dan saya jalankan Mie Kepang Jayakakarta ini.
Jadi bukan hanya sekadar semangat dan juga keinginan tapi kita harus bekali dengan ilmu. Saya terus belajar dan berproses dan memang proses itulah yang memberikan hasil dari apa yang sekarang saya dapatkan.
Kenapa saya memilih mie kepang di kategori mie ini? Karena setelah saya menjalani beberapa usaha khususnya di kuliner, saya baru memahami bahwa kita tidak boleh idealis. Kebanyakan dari kita menjalankan usaha khususnya di bidang kuliner karena kita bisa masak. Seperti saya bisa masak ini dan itu, tapi marketnya tidak terlalu besar di Yogyakarta ini. Beberapa makanan yang saya buka pada waktu itu tidak berjalan karena marketnya tidak terlalu besar. Jadi, mie ini marketnya besar waktunya juga sangat fleksibel, siang malam dan kapan saja bisa menikmati mie dan dari segala umur. Itu yang akhirnya membuat saya terjun di kategori mie ini
Kita tidak boleh idealis. Kebanyakan dari kita menjalankan usaha khususnya di bidang kuliner karena kita bisa masak. Seperti saya bisa masak ini dan itu, tapi marketnya tidak terlalu besar, gagal juga.
ー Ardi Harjanto